Oppo A59,  Smartphone dengan bahan Metal dan RAM 3GB




Oppo kali ini merilis smartphone baru nya lagi, kali ini Oppo merilis smartphone dengan bahan Metal dan RAM sebesar 3GB, dibekali dengan prosesor octa-core.

Smartphone ini hadir dengan bodi yang terbuat dari metal serta membawa layar seluas 5.5 inci beresolusi HD 720x1280 piksel.  




Layarnya sendiri menggunakan panel lPS serta menggunakan kaca 2.5D curved.  Di sektor jeroan,  smartphone ini ditenagai oleh chipset MediaTek MT6750 yang sudah memiliki prosesor octa-core dan GPU Mali T86 Untuk memorinya.  

Smartphone ini sudah memiliki RAM yang sebesar 3GB dengan penyimpanan internal sebesar 32GB yang masih bisa diekspansi menggunakan microSD. 

 Oppo A59 masih menjalankan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dan sudah dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 13MP yang mendukung f/2.2,  1.2um pixel size,  PDAF.  Sedangkan untuk keperluan selfie dapat menggunakan kamera depan 8MP dengan f/2.0 aperture dan 1.4um pixel size.

Sementara untuk konektivitas,  Oppo A59 sudah dilengkapi dengan jaringan 4G LTE,  Bluetooth 4.1 dual-band Wi-Fi 802.11 a/b/g/n,  FM Radio,  dan microUSB.  

Karena mengusung konsep unibodi,  Oppo menyertakan baterai tanam berkapasitas 3.075mAh yang diklaim bisa bertahan hingga 14 jam untuk satu kali pengisian dengan penggunaan normal Sementara pemindai sidik jari terdapat di bawah layar,  tepatnya terintegrasi dengan tombol home Karena menyasar segmen mid-range,  Oppo A59 dibanderol dengan harga yang tidak terlalu tinggi.  

Di negara asalnya,  smartphone ini dibanderol 1,799 Yuan atau setara dengan Rp3,6 jutaan.  Oppo A59 tersedia dalam varian Gold dan Rose Gold,  serta akan mulai dijual pada 18 Juni mendatang.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »